Windows 32 Bit ( x86 ) atau Windows 64 Bit ( x64 ), kalian pasti sudah mulai sering mendengar kalimat tersebut. Sebenarnya apa sih perbedaan antara kedua sistem tersebut ? Dipostingan kali ini saya akan sedikit menjelaskan tentang apa itu 32-Bit ( x86 ) dan 64-Bit ( x64 ).
32-Bit ( x86 ) dan 64-Bit ( x64 ) menurut Wikipedia dalam arsitektur komputer adalah sebuah kata sifat yang digunakan untuk menjelaskan bahwa terdapat sebuah bilangan bulat (integer) yang memiliki panjang 32 bit / 64 bit. Kedua arsitektur komputer ini biasa merujuk pada CPU ( Prosessor pada komputer ).
32-Bit ( x86 ) ini sudah lama sekali berkembang, khusus Windows sendiri, Microsoft sudah memperkenalkan versi 32-Bit ( x86 ) ini sejak versi Windows 95. Namun sekarang, arsitektur 32-Bit sudah mulai banyak ditinggalkan, terlebih lagi dizaman ini kebanyakan prosessor sudah mengadopsi sistem arsitektur komputer 64-bit, bahkan Mac OS X sudah mengadopsi secara total arsitektur 64-Bit di OS PC-Desktop mereka.
Kelebihan dari arsitektur komputer 64-bit adalah mampu menangani informasi lebih banyak serta lebih cepat. Salah satu OS yang mengadopsi 64-Bit yakni Windows 7 Ultimate bahkan mampu menggunakan RAM hingga 192 GB !. Sedangkan 32-Bit sendiri "hanya" mampu menggunakan maksimal hingga 4 GB saja itu pun terkadang tidak full 4 GB. Oleh karena itulah arsitektur ini sudah mulai banyak ditinggalkan karena sudah dianggap "agak usang", walaupn masih banyak juga yang memakainya.
Seperti yang kita tahu, Microsoft telah cukup lama mengeluarkan versi Windows 64-Bit dari OS mereka. Hal ini ditandai dengan adanya Windows XP versi 64-bit, walaupun pada saat itu belum menggunakan arsitektur 64-bit secara maksimal, namun hal ini bisa dibilang sebuah era baru dalam hal dunia komputer.
Pertanyaan Seputar 32-bit dan 64-bit
1. Apa sih yang menjadi perbedaan utama selain RAM antara 32-Bit dengan 64-bit ?
Perbedaan utama antara prosessor 32-Bit dan 64-bit adalah dalam hal kecepatan pengoperasian data. Dimana dalam hal ini prosessor yang mengadopsi sistem 64-Bit lebih unggul karena mampu menjalankan beberapa prosessor secara bersamaan ( dual core, quad core, six-core bahkan hingga octa-core ). Sedangkan di processor berbasis 32-bit tidak bisa.
2. Apakah PC / Laptop saya mampu menggunakan Windows 64-bit ?
Jika kalian ingin tahu apakah PC kalian bisa menggunakan OS 64 bit atau tidak, caranya cukup mudah, tinggal kalian buka properties di Windows kalian, lalu lihat apakah terdapat tulisan x64-based processor didalam system properties tersebut. Apabila ada, maka PC kalian mendukung OS 64-bit.
3. Apakah bisa langsung diupgrade dari Windows 32-bit ke Windows 64-bit ?
Bisa ! jika syarat pada pertanyaan nomor 2 terpenuhi, kamu bisa dengan mudah meng-upgrade PC kamu ke Windows 64-bit dengan catatan hanya diinstall ulang.
4. Apakah saya bisa menjalankan aplikasi 32-bit di Windows 64-Bit ?
Jawabannya tentu saja bisa ! Windows 64-bit akan dengan mudah menjalankan aplikasi berbasis 32-bit. Namun perlu dicatat, kalian tidak bisa menjalankan aplikasi 64-bit di Windows versi 32-bit. Salah satu contoh yang hanya support 64-bit yakni Adobe After Effects.
5. Saya memiliki RAM hanya 4 GB, apakah saya harus menginstall Windows 32-bit atau 64-Bit ?
Jawaban untuk pertanyaan diatas adalah ada baiknya jika kamu punya RAM kurang dari 4 GB, lebih baik install OS Windows 32-bit sedangkan apabila memiliki RAM 4 GB atau lebih maka lebih baik install Windows 64-bit.
Kelebihan dan Kekurangan
Tidak ada sistem yang sempurna, baik 32-bit dan 64-bit memiliki kelebihan dan kekurangan, yaitu :
- Bisa menjalankan program jadul seperti berbasi 16-bit.
- Lebih support untuk driver-driver jadul.
- Cocok untuk PC lama.
- Tidak terlalu banyak memakan biaya memori karena maksimal hanya bisa 4GB saja.
Kekurangan Windows 32-bit
- Sudah tidak relevan dizaman sekarang, hampir semua game dan software sudah mulai mengaplikasikan berbasis 64-bit.
- Tidak bisa menggunakan RAM lebih dari 4 GB
- Lebih rentan dalam hal security.
- Tidak bisa menjalankan aplikasi 64-bit, contohnya Adobe After Effects.
- Beberapa games zaman sekarang hanya support OS 64-bit seperti Watch Dogs, COD : Ghost, Wolfenstein : The New Order, Plants vs Zombies : Garden Warfare dan lain sebagainya
- Lebih aman dari serangan-serangan maya.
- Mampu menggunakan RAM lebih dari 4 GB
- Lebih cepat dan efisien.
- Mampu mengeluarkan kinerja processor secara optimal
- Cocok untuk game dan desain grafis.
- Bisa menjalankan aplikasi 32-bit
Kekurangan Windows 64-bit
- Jika menggunakan PC lama, biasanya ada beberapa driver yang tidak support alias sudah dihentikan dukungannya ( legacy ).
- Kurang begitu bisa menjalankan aplikasi 16-bit bahkan terkadang tidak bisa sama sekali.
Kesimpulan
Kesimpulan yang saya bisa ambil disini adalah 64-bit sudah jauh lebih unggul dalam hal apapun, ada baiknya kalian mulai berfikir untuk masa depan dan mulai mengadopsi OS berbasi 64-bit. Memang dalam hal driver masih ada kekurangan, namun dalam beberapa tahun kedepan, tampaknya Windows berbasis 32-bit akan benar-benar ditinggalkan.
EmoticonEmoticon